Cardano Menaiki Gelombang Bullish saat DeFi TVL Melampaui US$300 Juta

Last Updated:
Cardano Menaiki Gelombang Bullish saat DeFi TVL Melampaui US$300 Juta
  • Analis kripto menyatakan bahwa proyek Cardano mengikuti sentimen bullish secara keseluruhan di pasar.
  • Data menunjukkan bahwa ekspansi DeFi Cardano mencapai US$302 juta di TVL.
  • Proyek dan protokol DeFi baru akan hadir di jaringan Cardano, menurut analis itu.

Menurut dhanel analisis Cardano di YouTube, pasar kripto sedang mengalami transformasi yang signifikan. Laporan ini, yang disampaikan oleh seorang analis berpengalaman bernama Paul, menawarkan gambaran komprehensif tentang tren dan perkembangan terkini dalam ruang mata uang digital, khususnya dengan fokus pada ekosistem Cardano dan berbagai proyeknya.

Analis itu menyatakan bahwa proyek Cardano mengikuti sentimen bullish secara keseluruhan di pasar, menyoroti proyek seperti COPI dan IAGON. Dalam lonjakan baru-baru ini, data terbaru menunjukkan bahwa proyek-proyek ini mengalami peningkatan nilai yang signifikan.

Seperti yang disoroti oleh Paul, topik diskusi utama adalah potensi persetujuan ETF Bitcoin pada awal Januari. Perkembangan ini bisa menjadi titik balik bagi Bitcoin, yang berpotensi mempengaruhi lintasan harga Bitcoin dan ase kripto terkemuka lainnya.

Dalam jaringan Cardano, ekosistem DeFi berkembang pesat. Total Value Locked (TVL) di Cardano adalah sekitar US$302,39 juta, dengan puncak historisnya pada Maret 2022. Menurut analis itu, pertumbuhan ini sebagian disebabkan oleh lonjakan harga ADA. Selain itu, analis itu menyebutkan proyek dan protokol DeFi baru yang akan hadir di jaringan Cardano.

Total Value Locked Cardano: (Sumber: DefiLlama)

Lebih lanjut Paul menyebutkan beberapa proyek di ekosistem Cardano, seperti DexHunter, Cherrylend dan IUSD. Secara rinci, Paul menyatakan bahwa DexHunter mengalami kenaikan sebesar 57% dalam seminggu terakhir. Namun, data menunjukkan bahwa Cherrylend dan IUSD menghadapi tantangan, dengan stablecoin IUSD mengalami kesulitan karena ketidakseimbangan pasokan dan permintaan.

Disclaimer: The information presented in this article is for informational and educational purposes only. The article does not constitute financial advice or advice of any kind. Coin Edition is not responsible for any losses incurred as a result of the utilization of content, products, or services mentioned. Readers are advised to exercise caution before taking any action related to the company.

CoinStats ad

Latest News